Friday, September 4, 2020

Pembelajaran Siswa SMK di Masa Pandemi Covid-19 dengan Berliterasi Digital

Pembelajaran Siswa SMK di Masa Pandemi Covid-19 dengan Berliterasi Digital

Pembelajaran secara daring masih harus dilakukan di masa pandemi covid-19 yang sampai saat ini belum berakhir dan entah sampai kapan, berharap agar segera berakhir sehingga pembelajaran dalam meningkatkan kompetensi dapat dilakukan tatap muka disekolah. Sudah banyak yang dilakukan guru dalam mendukung proses pembelajaran secara daring, dengan menggunakan aplikasi google class, whatsapp, atau mungkin dengan LMS (Learning Management System) yang ada disekolah. Dengan berbagai aplikasi sudah dilakukan, guru mengirimkan form presensi siswa, modul, tugas, kuis ataupun evaluasi. Siswa mengisi form presensi, mempelajari modul, mengerjakan tugas, dan kuis.evaluasi.

literasi digital dengan blogger

Pembelajaran di masa pandemi covid-19 ini mencoba bersinergi dengan program literasi sekolah dengan mencoba membiasakan berliterasi digital, dengan berliterasi digital tidak sekedar meningkatkan minat membaca dan menulis tetapi dengan budaya literasi dapat meningkatkan kompetensi dalam pengetahuan, keterampilan, belajar berfikir kritis, jiwa kreatif, jiwa inovatif dan belajar memecahkan masalah (troubleshooting) dan belajar lifeskill. Dengan guru menyiapkan perangkat pembelajaran, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) 1 lembar, menyiapkan modul materi pembelajaran, kemudian siswa mempelajari modul, mengerjakan tugas yang diberikan guru melalui google class, whatsapp atau lainnya, kemudian didokumentasikan ke blog guru dan siswa.


pembelajaran daring dengan google class

Pembelajaran daring dengan google class

Dengan siswa membaca, mempelajari modul, mengerjakan tugas yang diberikan guru, kemudian dari apa yang dipelajari, dipahami, dikerjakan selanjutnya didokumentasikan ke blog dengan membuat tulisan, corat-coret, rangkuman dengan kata-kata sendiri sesuai dengan pemahaman siswa. Dengan literasi digital dengan blogger jadi sebuah alternative buat siswa belajar literasi, yang tidak hanya bermanfaat buat siswa sendiri tetapi juga bermanfaat buat orang lain yang membaca dokumentasi di blognya. Terlebih jika blog siswa tersebut dapat terhubung dengan google adsense, yang dapat menghasilkan uang dari internet lewat blogger.

satu siswa satu blog

Penerapan satu siswa satu blog

Berliterasi digital dengan blogger yang terhubung dengan google adsense juga dapat dijadikan alternatif siswa dalam belajar kewirausahaan, belajar pra-kerja dengan blogger, cukup dengan apa yang dibaca, dipelajari, dipraktikkan dalam pembelajaran kemudian diunggah ke blog. Tentunya membutuhkan proses agar blog siswa dapat terhubung ke google adsense yang menghasilkan uang, tetapi ini jadi sebuah motivasi untuk siswa dalam mengikuti pembelajaran daring. Salah satu syarat agar blog dapat dihubungkan dengan google adsense adalah konten atau artikel blog yang ditulis tidak boleh plagiat, dengan siswa mendokumentasikan ke dalam artikel apapun itu tentang pembelajaran yang diikuti secara daring dengan menggunakan kata-kata sendiri sesuai dengan pemahaman masing-masing siswa, syarat agar blog dapat terhubung dengan google adsense tidak plagiat sudah terpenuhi.

Kemudian dari apa yang didokumentasikan siswa ke dalam blog di share ke temen-temen, group whatsapp, facebook atau media social lainnya, akan menumbuhkan jiwa keberanian, meningkatkan kepercayaaan dalam menampilkan karya sendiri. Dengan melakukan share juga dapat meningkatkan view atau jumlah pengunjung blog yang juga merupakan factor penting agar blog dapat dihubungkan ke google adsense.

Mudah-mudahan dengan belajar berliterasi digital dengan blogger jadi sebuah harapan dan bermanfaat dalam mendukung proses pembelajaran daring yang masih harus dilakukan di masa pandemic covid-19. Semoga kita semua diberikan kelancaran dalam proses belajar mengajar dan selalu diberikan kesehatan, aamiin. Terimakasih dan salam literasi digital.

#CerdasBerkarakter
#BlogBerkarakter
#SeruBelajarKebiasaanBaru
#BahagiaBelajardiRumah

No comments:

Post a Comment